Dukung Percepatan Vaksinasi, PMI Rembang Agendakan Vaksinasi Dosis Pertama dan Kedua

Daerah234 Views

Rembang, Indonesianews.co.id 

PMI Kabupaten Rembang akan adakan vaksinasi Sabtu (11/12/2021) minggu depan. Vaksinasi akan diadakan untuk dosis pertama dan kedua.

Untuk mendukung program percepatan vaksinasi pemerintah Kabupaten Rembang, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang akan adakan vaksinasi untuk dosis pertama dan kedua.

Vaksinasi akan dilakukan di Gedung kantor PMI yang beralamat di Jl. Diponegoro Nomor 99, Rembang.
Masyarakat bisa mendatangi kantor untuk vaksinasi mulai pukul 08.00 WIB.

Vaksinasi diperuntukkan bagi masyarakat dengan KTP Rembang mulai usia 12 tahun ke atas. Bagi anak-anak yang belum punya KTP bisa membawa Kartu Keluarga, sementara untuk masyarakat yang ingin melakukan vaksinasi dosis kedua, cukup membawa surat keterangan vaksin pertama.

“Nanti vaksinnya untuk dosis pertama dan kedua, untuk seluruh masyarakat Rembang dibuktikan denga KTP atau KK. Bagi yang sudah vaksin, cukup membawa surat vaksin pertama saja,”kata Ervin Nur Cahyanti, Humas Pencari Pelestari Donor Darah Sukarela.

Sementara itu, PMI Kabupaten Rembang buka setiap hari dari Senin-Jumat untuk melayani para pendonor yang ingin mendonorkan darahnya secara sukarela. Masyarakat yang sudah pernah mendonorkan darahnya diharapkan dapat secara rutin untuk melakukan donor darah setiap 2,5 bulan sekali.

Donor darah dinilai sangat bermanfaat untuk diri sendiri maupun orang lain. Kegiatan sosial ini hendaknya dilakukan oleh masyarakat yang mampu, dilihat dari berat badan ideal, tensi, maupun HB.

“Hb orang yang bisa donor normalnya 12,5. Berat badan ideal. Dan tensi normal,” kata Ervin.

Ervin berharap kegiatan sosial meskipun kecil tetapi jika bermanfaat untuk banyak orang, harus dicoba seperti halnya donor darah. Apalagi dengan donor darah, masyarakat jadi mengetahui apa yang kurang dan perlu ditambah dalam menjaga kesehatannya.

“Dengan donor kita jadi tahu kalau misalnya kita kurang makan sayur hijau, buah-buahan atau daging. Karena tensi, Hb, dan berat badan dicek. Petugas nanti juga akan mengarahkan kita harus mengkonsumsi apa saja untuk kesehatan kita,” ungkap Ervin (Trisno/Rbg).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *