DPD ASPRIMA Sultra Resmi Dilantik

Daerah9 Views

Kendari, Indonesianews.co.id 

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asosiasi Profesi Praktisi Manajemen Talenta (ASPRIMA) Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk periode 2025-2030 resmi dilantik pada Jumat, 14 November 2025. Pelantikan ini dilakukan langsung oleh Ketua Umum Asosiasi ASPRIMA Ir. Gabelas M Girsang, MM, CMA yang juga dirangkaikan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara ASPRIMA dan tiga perguruan tinggi di Sulawesi Tenggara yang melibatkan total 15 program studi. Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat sinergi akademik dan profesional guna membangun ekosistem manajemen talenta yang lebih kokoh dan berdaya saing.

Pelantikan yang berlangsung penuh antusiasme ini dihadiri oleh para pengurus ASPRIMA dari tingkat daerah hingga nasional, para petinggi berbagai perguruan tinggi dan masyarakat manajemen di kota Kendari. Kolaborasi antara ASPRIMA dan Perguruan Tinggi ini juga diharapkan akan mampu menyiapkan talenta unggul yang siap menghadapi tantangan industri, sekaligus mempercepat peningkatan kualitas sumber daya manusia di Sulawesi Tenggara.

Pimpinan STIE 66 Kota Kendari, Prof. Dr. H. Abdul Aziz Muthalib, S.E., M.S., dalam sambutannya menegaskan bahwa Manajemen Talenta sudah harus dimulai dari Perguruan Tinggi yang akan menghasilkan calon calon pemimpin dengan talent yang berkualitas agar cepat diserap industry kerja . di era kompetisi global. “Perguruan tinggi tidak boleh hanya berfokus pada capaian akademik, tetapi harus mampu melahirkan lulusan yang kompeten dan adaptif terhadap perubahan industri,” ujarnya.

Ketua DPD Sultra ASPRIMA, Dr. Sri Wiyati Mahrani, S.E., M.Si., menyampaikan bahwa pelantikan ini menjadi momentum penting untuk memulai langkah besar dalam penguatan manajemen talenta di tingkat daerah. Ia menekankan bahwa kerja sama dengan perguruan tinggi akan menjadi fondasi kuat bagi terciptanya program pengembangan talenta yang berkelanjutan. “Kami ingin Sulawesi Tenggara menjadi salah satu pusat lahirnya talenta-talenta unggul Indonesia timur, dan kami siap untuk mengambil tanggung jawab itu melalui Kepengurusan di DPD ASPRIMA SULTRA” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Umum ASPRIMA, Ir.Gabelas M Girsang, MM, CMA., menegaskan bahwa ASPRIMA secara nasional tengah mengusung agenda besar dalam membangun kekuatan SDM Bangsa melalui partisipasi aktif pada bidang Manajemen Talenta. dia berharap DPD Sultra dapat menjadi motor penggerak yang melahirkan inovasi-inovasi baru untuk Indonesia khususnya Sulawesi Tenggara. ASPRIMA DPD Sultra diharpakan mampu mempercepat lahirnya talenta-talenta berkualitas dan berkarakter,” tuturnya.

Melalui MoU yang ditandatangani, ASPRIMA dengan berbagai perwakilan Prodi dari 3 Perguruan Tinggi terbesar di SULTRA tersebut telah bersepakat untuk mengembangkan berbagai program Pelatihan, Sertifikasi kompetensi, Riset, hingga kolaborasi kurikulum berbasis kebutuhan industri. Upaya ini diyakini mampu memberikan manfaat besar bagi mahasiswa dan praktisi dalam memahami standar profesional manajemen talenta.

Dengan terlaksananya pelantikan dan penandatanganan MoU ini, ASPRIMA Sulawesi Tenggara menegaskan komitmennya untuk terus menguatkan kolaborasi dan membangun ekosistem manajemen talenta yang progresif dan memberi dampak luas di Sulawesi Tenggara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *