Tingkatkan Solidaritas, Kodim Dan Polres Rembang Gelar Apel Gabungan

TNI & Polri257 Views

Rembang, Indonesianews.co.id

Apel Gabungan TNI – Polri dalam rangka meningkatkan sinergitas TNI – Polri di wilayah Rembang, Kodim 0720/Rembang dan Polres Rembang melaksanakan apel gabungan di Lapangan apel Kodim 0720/Rembang Jl. Diponegoro No. 73 Rembang.Senin (21/11/2022)

Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 0720/Rembang Letkol Czi Parlindungan Simanjuntak,S.Sos.M.Si , Kapolres Rembang, AKBP Dandy Ariyo Yustiawan, S. I. K., para Danramil dan Kapolsek jajaran wilayah Rembang

Dalam pengarahan Pimpinan apel Kapolres Rembang mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0720/Rembang yang telah memberikan waktu kepada kami untuk melaksanakan apel gabungan ini di Makodim 0720/Rembang

Karena kita semua mempunyai tugas masing masing dan harus tetap bekerjasama yang aktif dan bersinergi.

TNI-Polri harus selalu meningkatkan koordinasi serta sinergitas kebersamaan aparat TNI – Polri dalam rangka Kondusifitas Harkamtibnas dan terpeliharanya mengantisipasi serta menginventarisasi perkembangan masalah, baik Ideologi, Politik, Sosial Budaya Pertahanan dan Keamanan di wilayah kabupaten Rembang.

Kita harus tetap semangat kebersamaan dan solidaritas untuk menjalankan tugas yang diberikan kepada kita semua.

Mari kita membantu masyarakat kita yang pada saat ini dengan intensitas curah hujan yang tinggi dengan adanya banjir di wilayah kabupaten Rembang.

Kita lihat di wilayah, Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang selalu melaksanakan patroli bersama, itu yang menjadi ujung tombak kita.

Jaga kesehatan kita baik diri sendiri maupun dilingkungan rumah kita sendiri karena saat ini perubahan cuaca sangatlah ekstrim.

Dan jangan lupa awali pekerjaan dengan berdoa agar selalu dimudahkan Allah SWT.(Pendim 0720/Rembang /Trisno).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *